Penyebab error P02 pada printer canon MP258

Printer Mp258 merupakan printer multifungs, yaitu printer yang memiliki lebih dari satu fungsi. Diantaranya adalah cetak dokumen, cetak foto, scan dan foto copy. Printer MP258 memiliki tampilan yang menarik sehingga membuatpara pengguna tidak merasa bosan dengan printer ini. Design printer inipun sangat sederhana sehingga banyak pengguna yang masih suka menggunakan printer jenis ini. Selain itu bila terjadi kerusakan, printer MP258 sangat mudah untuk diperbaiki. Sebab ketika terjadi kerusakan, printer ini akan memberikan keterangan melalui layar led yang ada pada printer. Seperti yang saya alami saat ini.

Ketika printer saya gunakan untuk foto kopi, kertas yang keluar tidak teratur. Bahkan suara printernya seperti melompat-lompat. Setelah saya perhatikan, pada layar led, terdapat peringatan error "P02". Pada saat itu saya merasa bahwa printer saya rusak dan sulit untuk diperbaiki. Selanjutnya saya ambil laptop kemudian saya coba mencetak sebuah dokumen menggunakan printer ini. Di dalam komputer juga tidak muncul peringatan sama sekali. Berbeda ketika terjadi error-error yang lain. 

Saya mengira bahwa mesin printernya sudah rusak, karena memang printer yang saya gunakan ini telah saya gunakan selama 4-5 tahun. Selanjutnya saya teliti bagian dalam printer, mulai dari tempat masuk dan keluarnya kertas, sampai ke pada rol penarik kertas. Akan tetapi semua itu tidak ada hasilnya. Kemudian saya tarik rumah cartridge yang terletak di sebelah kiri printer disinilah ternyata penyebab error tersebut muncul.

Langkah yang saya lakukan 
  1. Buka cover atau penutup printer
  2. Geserkan rumah cartirdge yang berada di sebelah kiri printer ke arah kanan (Kalau printer dalam keadaan normal, rumah cartridge ini akan sulit untuk digeserkan, tetapi kalau pada error P02 ini rumah cartridge akan mudah kita geser.
  3. Perhatikan di tempat yang biasanya untuk rumah cartridge, disitu kita akan menemukan sebuah benda asing yang mengganggu aktivitas rumah cartridge. 
  4. Ambil benda tersebut lalu tutup kembali cover printer
  5. Matikn dan hidupkan kembali printer, printer siap untuk digunakan lagi.
semoga bermanfaat!

Comments