Agar sebagai operator sekolah tidak di lagi di salahkan oleh Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK), maka selalu lakukan update data-data terbaru dari PTK maupun data yang besangkutan dengan dapodikdas yang kita kelola. Karena tidak jarang kita temukan operator-operator yang lengah terhadap tugasnya dalam mengelola aplikasi Dapodikdas ini. Salah satu contoh yang sederhana namun bisa berakibat fatal adalah pengaktifan penugasan pada setiap awal bulan. Hal ini kadang dianggap sepele, akan tetapi justru memiliki pengaruh yang cukup besar. Karena dari sinilah nantinya server akan mendeteksi apakah PTK yang bersangkutan benar-benar melaksanakan tugas pada bulan tersebut atau tidak. Apalagi PTK yang sudah sertifikasi, ini sangat berpengaruh besar. Oleh sebab itulah kita sebagai operator wajib mengupdate data-data perubahan yang terjadi di sekolah kita dengan cara melakukan sinkronisasi.
Berbeda dengan pengisian data-data dapodik yang lainnya, Pengisian Peserta Didik, Pengisian Riwayat Pendidikan, Sarana dan Prasarana, serta tahap-tahap penting lainnya pengisian penugasan ini harus diisi setiap bulan. Tepatnya adalah di awal bulan karena pada awal bulan inilah sebagai tanda bahwa PTK yang bersangkutan masih aktif di bulan yang di centang.
Dalam pengisian ini kita harus melakukan beberapa tahap diantaranya adalah:
- Login ke sekolah kita masing-masing
- Pilih menu PTK
- Pilih PTK
- Klik Penugasan
- Klik bulan sesuai dengan bulan sekarang
- Lakukan sinkronisasi
Oleh sebab itu lakukan pengisian penugasan ini dengan sebaik-baiknya sebelum berakibat fatal bagi kita semuanya. Hal yang lebih perlu diperhatikan adalah lakukan perbaikan versi atau yang sering kita kenal dengan istilah versi terbaru sesuai dengan versi-versi dapodik yang telah diberikan oleh server. Setelah melakukan pengaktifan penugasan, satu langkah lagi yang juga tidak boleh kita lupakan yaitu melakukan sinkronisasi. Kenapa? Jika tidak dilakukan sinkronisasi maka penugasan yang kita aktifkan tadi dianggap belum aktif karena belum diterima oleh server.
Comments
Post a Comment